Kami adalah perusahaan nasional yang berpengalaman hampir 40 tahun dalam konsultasi, jasa, perencanaan dan penyediaan untuk hydraulic.

Kontak
cara memilih sparepart alat berat

bannerlayanan

Ingin beli sparepart ? Apa saja tips cara memilih sparepart alat berat ? Sebenarnya banyak tips yang dapat dilakukan baik online & offline. Nah berikut ulasannya.

Dalam memilih sparepat unit biasanya terdapat kemiripan dengan kendaraan mobil atau motor. Meskipun terdapat beberapa kesamaan, namun cakupan sparepart alat berat cukup luas serta beragam. Oleh sebab itu, kebanyakan pengguna merasa kebingungan dalam memilih sebab setiap sparepart terdiri dari banyak merek.

bannerlayanan

Baik toko sparepart alat berat offline maupun online, keduanya memang sama-sama dapat menyajikan kualitas barang yang dibutuhkan oleh pengguna. Namun faktanya tidak semudah itu, kadang kala ada saja toko nakal yang menjual barang kw alias abal-abal. Nah biasanya sa;ah satu ciri ini yakni menjual dengan harga murah hingga dibawah harga pasaran pada umumnya.

Cara Memilih Sparepart Alat Berat

Berikut ini beberapa cara yang dapat Anda lakukan dalam memilih sparepart alat berat, diantaranya sebagai berikut ini;

1. Mencatat kebutuhan sparepart

Sebelum membeli, ada baiknya periksa terlebih dahulu kriteria apa saja yang kita butuhkan pada spare part yang hendak dibeli.

Meskipun spele, namun tahap ini penting karena sparepart mesin hidrolik tergolong bukan barang murah. Pasalnya, jika salah beli justru akan berdampak mubazir karena membuang-buang uang dan nantinya sparepart yang dibeli tidak terpakai.

Jangan lupa untuk mengecek spesifikasi sparepart yang dibutuhkan secara teliti.

2. Membandingkan harga sparepart

Pada dasarnya, harga suatu barang termasuk sparepart cenderung bervariatif dari yang termahal hingga termurah.

Nah, jika Anda menemukan harga yang cukup ramah dikantong sebaiknya jangan buru-buru untuk langsung membelinya. Pasalnya, saat ini kerap marak distributor abal-abal yang justru dapat membahayakan performa mesin karena sparepart kw.

3. Mengutamakan kualitas bukan kuantitas

Sudah menjadi rahasia umum bahwa masyarakat cenderung tertarik harga murah tanpa memperdulikan kualitas. Padahal ini dapat menjadi bumerang tersendiri jika sparepart yang didapat akan mempengaruhi performa mesin, misalnya mesin bunyi kasar, downtime, hingga cepat panas.

Maka dari itu, sebaiknya utamakan kualitas sparepart resmi terpercaya bukan kuantitas dari segi harga murah. Niat ingin menghemat justru mencekik biaya pengeluaran servis mesin. Jangan sampai hal ini terjadi pada mesin Anda.

4. Melakukan pengecekan keaslian sparepart

Agar terhindar dari distributor abal-abal yang tidak bertanggungjawab, sebaiknya pilih distributor hydraulic resmi terpercaya. Biasanya distributor resmi sudah pasti menyediakan garansi produk sehingga Anda tidak perlu khawatir barang tiruan dan lain sebagainya.

5. Memastikan waktu pengiriman sparepart

Tidak semua distributor hidrolik menjamin readystock seluruh produk. Biasanya, sudah pasti beberapa item part number yang dibutuhkan belum tersedia karena masih menunggu waktu pengiriman dari produsen ke pihak distributor.

Oleh sebab itu, pastikan ketersediaan dan waktu pengiriman spare part yang akan dibeli, karena jika stok tidak tersedia bisa jadi akan membutuhkan waktu lama untuk mendapatkannya.

Salah satu supplier hydraulic system terpercaya Cipta Hydropower Abadi menjual berbagai kebutuhan sparepart mesin lengkap seperti;

Hydraulic hose, hose assembly, hydraulic pump, hydraulic filter, valve, ball valve, seamless tube, fittings ferule, quick release coupling, flexible pipe coupling, diaphrgham pump, hose reel, hydraulic power unit, hydraulic main component, dll.

Tersedia juga layanan instalasi, servis mesin, serta konsultasi.

Untuk informasi lebih lengkap, silahkan klik icon whatsapp yang berada di pojok layar kiri bawah Anda atau kirimkan pesan Anda melalui mail to info@ciptahydropower.com

Semoga bermanfaat untuk Anda.

bannerlayanan

Write a Reply or Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×

Apa yang bisa kami bantu ?

×