Bagaimana cara mengoperasikan forklift dengan mudah khususnya bagi pemula? Agar tidak salah, yuk intip panduan selengkapnya berikut ini.
Umumnya, forklift memang erat kaitannya dalam dunia logistik sebagai alat pengangkut barang dari satu tempat ke tempat lain. Dengan menggunakan forklift dengan benar, maka pekerjaan menjadi lebih efisien tanpa harus mengeluarkan tenaga yang besar.
Untuk dapat mengoperasikan forklift dengan lihai, setidaknya Anda harus mengenali dulu sistem hidrolik forklift beserta cara kerjanya. Tujuannya agar lebih mudah memahami seputar komponen unit yang hendak digunakan sehingga dapat mempermudah ketika belajar mengoperasikan unit nantinya.
Oleh sebab itu, jangan anggap remeh serta kuasai betul sistem dasar fokrlift agar dapat melakukan perawatan forklift dengan mudah.
Daftar Isi
Cara Mengoperasikan Forklift
Sebelum mengoperasikan forklift, sebaiknya siapkan dulu beberapa alat pelindung yang dianjurkan untuk keselamatan kerja seperti :
- Helm,
- Sepatu,
- Masker, dan
- Kacamata.
Sudah siap?
Berikut ini panduan cara mengoperasikan forklift yang mudah bagi pemula yang dibedakan dari jenis fokrlift, selengkapnya simak berikut ini :
1. Jenis Forklift Matic atau Automatic Transmission
Forklift jenis matic umumnya menggunakan tenaga baterai atau accu sebab lebih ramah lingkungan. Dibandingkan dengan jenis lainnya, forklift matic memang lebih mudah untuk dioperasikan yang membedakan hanya tuas handle.
Untuk tuas handle, forklift matic memiliki lima jenis tuas tersendiri yaitu;
1. Handle di setir sebelah kiri : Untuk Maju dan Mundur
2. Handle di setir sebelah kanan : Untuk Fungsi Lampu-lampu
3. Tuas pertama : Untuk Naik atau Turun
4. Tuas kedua : Untuk Mencungkil
5. Tuas ketiga : Untuk Geser ke Kanan atau ke Kiri
Cara Mengoperasikannya
Lalu bagaimana cara pengoperasian forklift matic?
Mudah sekali, pada pedal bawah sebagai rem dan kopling jika diinjak berarti kopling di pegang. Namun apabila dilepas berarti rem akan berfungsi. Untuk menjalankan unit, cukup hanya perlu memajukan handle jalan maju atau mundur tanpa perseneling (gigi).
Pengaplikasian Forklift Matic
Khususnya penggunaan forklift matic memang banyak digunakan pada perusahaan yang bebas polusi atau asap seperti :
- Garment,
- Produksi makanan,
- dll.
2. Jenis Forklift Manual Transmission
Jika sebelumnya menggunakan batterai atau accu, lain halnya dengan fokrlift manual yang masih menggunakan bahan bakar solar. Menurut kapasitas angkut, fokrlift manual terdiri dari jenisnya kapasitas 3 Ton, 5 Ton, bahkan 8 Ton lebih.
Cara Mengoperasikannya
Lalu bagaimana cara pengoperasian forklift manual?
Pada bagian bawah pedal terdapat gas, kopling, dan rem yang layaknya seperti sebuah mobil.
Untuk handle paling kanan terdapat gigi maju dan mundur, sebelahnya juga hadir perseneling bergambar kura-kura atau kijang artinya gigi. Lalu untuk handle kiri dari kemudi dapat dinaikkan, turun dan mencungkil.
Fokrlift manual tidak menyediakan tuas maju, mundur dan gesernya sehingga dalam pengoperasiannya memang cenderung lebih sulit dibandingkan berjenis matic.
Pengaplikasian Forklift Matic
Jenis manual lebih dimanfaatkan pada tempat bersifat out door atau lingkungan terbuka, alasannya mesin menghasilkan polusi yang cukup banyak dari knalpot. Cara menjalankannya pun lebih sulit layaknya mobil. Selain itu, roda forklift yang berfungsi untuk berbelok berada di belakang, bukan di depan seperti matic.
Bagaimana? Sangat mudah bukan? Itulah ulasan tips sederhana seputar cara mengoperasikan forklift. Semoga dapat menjadi rujukan terpercaya Anda dan selalu berhati-hatilah ketika mencoba menjalankan unit.