Jangan biarkan pompa hidrolik rusak terlalu lama. Cek penyebab selengkapnya disini agar pompa rusak tidak menjalar kerusakan yang lebar.
Rasanya sangat menjengkelkan ketika mengetahui pompa hidrolik menjadi rusak. Ketika mengalami kerusakan, performa mesin sudah pasti mengalami gangguna sehingga berimbas pada kegiatan produktivitas anda.
Dianggap sebagai komponen vital pada mesin, maka tidak heran bila banyak pengguna yang mengalami kebingungan dan cemas untuk mencari tahu solusi dari penyebab pompa hidrolik rusak.
Daftar Isi
5 Penyebab Pompa Hidrolik Rusak
Dilansir dari berbagai sumber, berikut penyebab pompa hidrolik rusak selengkapnya berikut ini;
1. Kesalahan Pengguna
Nyatanya, masih banyak pengguna yang menyepelekan perawatan mesin. Seperti mengabaikan suku cadang pompa hidrolik, perbaikan pompa kurang memenuhi standar, mengoperasikan mesin diluar batas maksimum, hingga jarang mengganti oli hidrolik.
Alhasil tidak heran bila pompa hidrolik semakin rusak.
Oleh sebab itu, sebagai pengguna sudah seharusnya bersikap bijak, khususnya dalam melakukan perawatan, serta mengoperasikan sistem hidrolik secara keseluruhan sesuai dengan panduan yang berlaku.
2. Cairan Oli atau Fluida Sudah Kotor
Masih berkaitan dengan point pertama. Umumnya, cairan oli atau fluida yang sudah kotor dapat menganggu mekanisme kinerja pompa hidrolik. Semakin lama umur pemakaian mesin, beragam partikel kotoran seperti pasir dan debu dapat dengan mudah masuk bersarang di dalam cairan tersebut.
Nah, kotoran inilah yang dapat menghambat kinerja mesin hingga terasa lebih berat hingga berujung jebol. Sebab partikel kotoran yang terbawa oleh oli atau fluidadapat merusak pompa dari berbgai sisi. Kotoran bertindak sebagai abrasive pada pompa yang komponennya sangat presisi .
3. Salah Dalam Pemilihan Fluida
Pemilihan fluida yang kurang tepat juga menjadi penyebab pompa hidrolik rusak. Sangat penting untuk memilih fluida atau oli dengan spesifikasi yang tepat. Sebab, kekentalan merupakan kunci nilai yang diberikan dari derajat hambatan fluida atau oli untuk mengalir.
Semakin tinggi nomor visikositas berarti menunjukkan fluida semakin kental dan mempunyai hambatan yang kuat untuk mengalir. Sebaliknya, nomor kekentalan yang rendah berarti encer yang mana fluida akan dapat mengalir dengan cepat .
Jadi, pastikan anda memilih nomor visikositas yang tepat dengan mengikuti rekomendasi tepat sesuai dengan buku pedoman mesin anda.
4. Fluida Terlalu Encer
Tidak sedikit pengguna yang masih salah dalam memilih fluida. Berikut beebrapa akibat yang terjadi ketika memilih fluida yang terlalu encer;
- Sistem tekanan pada mesin menjadi menurun
- Terjadi kebocoran komponen baik dari dalam maupun luar komponen mesin
- Mesin menjadi panas sebab aliran oli pada komponen pompa menajdi meningkat
- Beberapa komponen menjadi aus lantaran sistem pelumasan yang kurang maksimal terhadap komponen.
- Keseluruhan sistem pengontrolan akan mengakibatkan sponge.
5. Fluida Terlalu Kental
Tidak hanya encer, pemilihan fluida yang terlalu kental juga tidak baik untuk kesehatan mesin. Berikut beberapa dampak pada mesin, diantaranya;
- Meningkatnya gesekan dalam pompa hidrolik
- Suhu mesin meningkat
- Tekanan mesin menjadi naik turun
- Tenaga terkuras banyak ketika mesin beroperasi
- Beberapa fungsi mesin mengalami hambatan sebab mesin tidak stabil
Tips Memperbaiki Pompa Hidrolik Rusak
Demi mencegah kerusakan mesin yang semakin lebar, sebaiknya pastikan disarankan untuk membawa ke bengkel hidrolik terpercaya terdekat untuk mengetahui penyebab kerusakan secara detail.Tips setelah memperbaiki pompa hidrolik yang rusak, diantaranya;1. Pastikan menggunakan pompa hidrolik resmi dengan standar kualitas
2. Gunakan jenis fluida yang direkomendasikan oleh buku panduan pengguna
3. Selalu rutin untuk mengganti oli dan fluida secara berkala
4. Gunakan layanan flushing tools untuk membasmi kerak kotoran pada oli
5. Ganti pompa hidrolik secara berkala, normalnya setiap 10 tahun sekali
Untuk mendapatkan pompa hidrolik terjangkau dengan kualitas terbaik, anda dapat menghubungi layanan Cipta Hydropower Abadi. Tersedia beragam jenis dan spesifikasi pompa hidrolik terlengkap untuk kebutuhan mesin anda.
Baca juga: Spesifikasi Lengkap Piston Pump A10VSO140 Rexroth
Cipta Hydropower Abadi juga melayani ;
- Servis pompa hidrolik
- Layanan fuel flushing tools
- Instalasi pompa hidrolik
Butuh bantuan?
Anda dapat menghubungi layanan Cipta Hydropower Abadi pada nomor whatsapp di 08-111-77633 atau email ke info@ciptahydropower.com
Semoga hadirnya ulasan penyebab pompa hidrolik rusak dapat bermanfaat untuk anda.
Agus supriadi
Kendala pompa hidrolix gk naik gk turun tnks
Mekanik Hydro
Halo Bpk Agus, terimakasih telah menghubungi Hydropower. Untuk terhubung langsung dengan tim kami terkait konsultasi mesin, silahkan hubungi call center Hydropower di whatsapp 08-111-77633 atau email ke info@ciptahydropower.com
Terimakasih