Sobat Hidrolik sedang berencana untuk bekerja di tambang? Simak daftar profesi tambang yang banyak digemari oleh para pencari kerja disini.
Tidak ada salahnya untuk meniti karir sampai ke dunia pertambangan. Bahkan profesi ini dianggap sebagai salah satu pekerjaan yang cukup menjanjikan terutama bagi kalangan generasi milenial. Walau beragam resiko yang dihadapi, namun terbukti hal tersebut tidak akan mematahkan semangat bagi para pejuang tambang.
Daftar Isi
Segelintir Keuntungan Profesi Tambang
Kira-kira, apa saja ragam keuntungan yang akan didapat jika bekerja di pertambangan? Kaum Milenial wajib banget simak sampai habis ya.
Memang terasa indah ya, namun tentu saja diperlukan sebuah proses yang cukup panjang untuk menikmati reward dan benefit.
Seorang pekerja harus tekun dan benar-benar mampu membaca kondisi geografis lingkungan tambang dengan segala sumber daya alam yang ada di perut bumi, namun jangan lupa pastikan keselamatan kerja tambang harus dipahami agar meminimalisir resiko bahaya yang kemungkinan terjadi.
Segala usaha dan upaya yang kamu lakukan untuk masuk ke bidang ini tentunya akan dibayar dengan capaian yang sepadan.
Berikut ini beberapa keuntungan bekerja di tambang, diantaranya :
1. Gaji yang lumayan tinggi
Sobat Hidrolik, tidak dapat dipungkiri bahwa semangat untuk bekerja karena mendapatkan gaji yang tinggi. Biasanya, gaji yang ditawarkan cukup beragam tergantung dari jabatan yang diterima.
2. Fasilitas yang diberikan oleh perusahaan
Selain gaji yang lumayang tinggi, perusahaan juga menyediakan fasilitas yang menarik berupa tempat tinggal serta kendaraan untuk mobile.
3. Relasi pertemanan
Biasanya para pekerja tambang diisi oleh para rantau baik antar kota maupun antar provinsi. Maka tidak heran jika relas pertemanan cukup kuat dan luas. Hal ini dapat menumbuhkan rasa persaudaraan antar sesama pekerja tambang.
Jenis Profesi Tambang
Perlu diketahui ya, salah satu sudut yang tidak diketahui oleh orang banyak, yakni kesulitan bekerja di tambang karena resikonya yang besar.
Maka dari itu, setidaknya mari ketahui beberapa jenis profesi atau pekerjaan di bidang pertambangan yang selama ini biasa jadi incaran para pencari kerja Indonesia.
1. Teknisi atau Operator
Biasanya jabatan ini merupakan posisi yang paling banyak diincar oleh para kalangan lulusan sekolah, setidaknya hanya membutuhkan sertifikat keahlian yang masih berlaku saja.
Biasanya jenis pekerjaan ini membutuhkan kuota yang cukup banyak.
Anda pasti tahu, bahwa di daerah pertambangan apapun jenisnya dibutuhkan beraneka macam alat berat yang harus dioperasikan untuk kebutuhan pertambangan. Maka dari itu, pada pertambangan dibutuhkan teknisi atau disebut juga dengan operator, yang bertugas untuk mengoperasikan alat berat.
Pekerjaan operator alat berat
Para teknisi atau operator diharuskan untuk memahami aneka prosedur ekskavasi. Hal tersebut bertujuan agar penggalian lokasi tambang dapat berjalan dengan lancar.
2. Insinyur Pertambangan
Selain operator alat berat, jenis pekerjaan selanjutnya yang tidak kalah penting yakni insiyur pertambangan. Tugasnya tidak lain sebagai pelaku pengembangan terhadap model pembangunan dan akses pada aktivitas pertambangan.
Insinyur pertambangan juga berperan penting dalam hal perencanaan serta pengawasan terhadap seluruh fasilitas yang berkaitan dengan pertambangan.
3. Ahli Lingkungan
Tidak dapat dipungkiri bahwa adanya proses kegiatan pertambangan dapat berdampak pada lingkungan sekitar. Nah disinilah peran ahli lingkungan dibutuhkan untuk mencegah hal buruk pada lingkungan. Pasalnya, ahli lingkungan akan berperan dalam mengawasi potensi yang ditimbulkan oleh pertambangan terhadap kerusakan lingkungan sekitar.
Sebagai seorang ahli atau specialis lingkungan, maka sangat penting sekali untuk memastikan bahwa flora, fauna, kondisi tanah, dan elemen-elemen penting tidak terganggu oleh proses penambangan. Tak hanya itu saja, seorang ahli lingkungan juga memiliki peran khusus terhadap pengendalian polusi di sekitar lingkungan pertambangan.
4. Ahli Pemasaran
Selain ahli lingkungan, pekerjaan di bidang pertambangan yang sama pentingnya adalah ahli pemasaran. Ahli pemasaran merupakan tombak kemajuan suatu pemasaran agar produktivitas dapat meningkat.
Sebagai ahli pemasaran, ia bertugas untuk memastikan bahwa perusahaan pertambangan dengan klien alias orang-orang yang membutuhkan hasil tambang dapat menjalin kerja sama yang baik dan juga menguntungkan.
5. Ahli Keuangan
Jangan lupakan tentang jabatan finance atau keuangan. Hal ini berguna dalam mengelola dan mengawasi arus keuangan perusahaan pertambangan.
Dengan ahli keuangan, maka perusahaan juga dapat mengetahui seberapa besar pengeluaran dan pemasukan yang didapatkan, sehingga perusahaan dapat mengendalikannya.
Kesimpulan Pembahasan Profesi Tambang
Setelah mengetahui lima deretan profesi tambang yang umumnya terbuka bagi pelamar pekerja, tentunya bukan hal yang tidak mudah bukan?
Untuk bekerja ditambang memang dibutuhkan skill serta pengalaman yang memadai. Oleh sebab itu bagi calon pelamar pekerja yang baru lulus sekolah, nih Mekanik Hydro sarankan untuk mencari pengalaman terlebih dahulu ya agar kualitas CV yang dimiliki dapat bersaing dengan calon pelamar lainnya.
Mekanik Hydro tidak menyediakan lowongan pekerjaan ya, oleh sebab itu setidaknya dengan membaca informasi ini dapat menambah wawasan serta pengetahuan sebelum terjun ke dunia tambang. Butuh Clamp Stauff ? Klik disini ya.
Sekian informasi seputar dereta lima profesi tambang untuk Anda, semoga dapat menjadi wawasan kita bersama.